Profil  | Sarana | Bidang | Organisasi | Ekonomi | Berita Terkini | Kepegawaian | Sekretariat | Info
HOME Kilas Sejarah BAPPEDA LAIN - LAIN
 
 

 

Sejarah BAPPEDA

Latar Belakang berdirinya Organisasi 

Keputusan Presiden RI No : 27 Tahun 1980
Tentang Pembentukan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Dalam usaha peningkatan keserasian pembangunan di daerah diperlukan adanya peningkatan keselarasan antara pembangunan sektoral dan pembangunan daerah, serta untuk menjamin  laju perkembangan, keseimbangan dan kesinambungan pembangunan daerah diperlukan perencanaan yang menyeluruh, terarah dan terpadu.

1. Pembentukan BAPPEDA

Untuk mencapai itu semua dibentuklah suatu badan yang membantu pemerintah daerah baik Daerah Tingkat I maupun Daerah Tingkat II dalam menentukan kebijaksanaan dibidang perencanaan pembangunan daerah serta penilaian atas pelaksanaannya. Badan tersebut adalah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah atau BAPPEDA yang dibentuk berdasarkan keputusan Presiden Republik Indonesia nomor : 27 Tahun 1980 Tentang Pembentukan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah.

2. Kedudukan Fungsi dan Tugas BAPPEDA

Di dalam Kedudukannya Sebagai Pembantu pemerintah daerah BAPPEDA sendiri terdiri dari dua tingkat yaitu BAPPEDA Tingkat I yang berkedudukan di Propinsi Daerah Tingkat I, dan BAPPEDA Tingkat II yang berkedudukan di Kabupaten / Kodya Daerah Tingkat II.

Untuk Lebih Jelasnya berikut rincian kedudukan, fungsi dan tugas BAPPEDA menurut tingkatannya dalam pemerintahan daerah.

a. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat I
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat I atau BAPPEDA Tingkat I adalah staf yang langsung berada di bawah dan bertanggungjawab Kepada Gubernur Kepala Daerah Tingkat I. Dalam melaksanakan tugasnya BAPPEDA Tingkat I dipimpin oleh seorang Kepala 

b. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat II
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat II atau BAPPEDA Tingkat II adalah staf yang langsung berada di bawah dan bertanggungjawab Kepada Bupati Kepala Daerah Tingkat II. Dalam melaksanakan tugasnya BAPPEDA Tingkat II dipimpin oleh seorang Kepala

 


 


Copyright © 2003 
Designed by Dwi Handoko
Ilmu Komputer FMIPA
Universitas Ahmad Dahlan(UAD)
Yogyakarta
 

 
Tugas Bappeda
Sms Gratis
Email Gratis
Web Hosting Gratis